Saturday, February 28, 2015

Cara Mengobati Mata Bengkak Secara Alami dan Mudah

Cara mengobati mata bengkak secara almi, mudah dan juga cepat. Kulit di area mata merupakan kulit yang sensitive dan tipis. Apabila terjadi sedikit saja pembengkakan di daerah tersebut pasti terlihat. Bengkak pada mata bisa disebabkan oleh banyak hal, diantarnya adalah karena infeksi mata, usai menangis sampai dengan adanya cedera di sekitar mata. Mata yang membengkak bisa mengganggu penampilan. Oleh karena itu perlu di atasi dengan segera. Sebelum mencoba mengobatinya, tidak ada salahnya sobat untuk mengetahui penyebab terjadinya bengkak itu sendiri.

cara mengobati mata bengkak

Penyebab Mata Bengkak

Beberapa hal yang dapat menyebabkan mata sobat menjadi bengkak antara lain:

Menangis. Siapa yang tidak pernah menangis? Biasanya seorang yang menangis dalam waktu yang lama akan membuat mata bengkak karena adanya retensi cairan pada kelenjar mata di sekitar kelopak mata.

Kurang tidur. Waktu tidur yang singkat karena banyaknya pekerjaan yang menumpuk atau hanya sekedar begadang dalam jangka waktu lama akan menyebabkan kelelahan pada mata, dan hal ini dapat menyebabkan mata membengkak.

Flu dan sinusitis. Beberapa orang ada yang mempunyai penyakit sinusitis. Sinusitis adalah peradangan yang terjadi di sekitar rongga hidung, ditandai dengan gejala seperti pilek, hidung tersumbat dan nyeri pada wajah. Saat terjadi flu atau terjadi sinusitis, akan timbul retensi cairan pada kelenjar mata sehingga menyebabkan pembengkakan pada kelopak mata.

Genetik. Sobat pernah melihat seseorang yang matanya terlihat bengkak walaupun dia tidak sedang menangis ataupun tidak sedang kekurangan tidur? Mungkin orang tersebut mempunyai bentuk mata yang demikian karena faktor genetik atau keturunan.

Diet. Konsumsi makanan yang tinggi kandungan garamnya akan menyebabkan tubuh menahan banyak cairan dan membuat mata bengkak.

Usia. Seiring dengan bertambahnya usia maka kulit tipis di sekitar mata akan kehilangan elastisitasnya dan aakan menggantung sehingga terlihat seperti membangkak.

Perubahan hormone. Perubahan hormon yang terjadi selama menstruasi dan kehamilan dapat memicu timbulnya mata bengkak. Begitu juga dengan menopause akan menyebabkan retensi cairan di jaringan subkutan di bawah mata.

Konsumsi narkoba, rokok dan alkohol. Konsumsi alkohol yang berlebihan, pamakaian narkoba dan merokok membuat mata berwarna merah dan memicu bengkak di bawah mata.

Cedera pada area mata atau sekitar kelopak mata. Terjadinya cedera pada daerah mata akan membuat mata menjadi lebam. Hal ini tentu dapat membuat kelopak mata sobat menjadi bengkak.

Gigitan serangga di area sekitar mata. Beberapa jenis serangga dapat meninggalkan bekas bentol setelah menggigit tubuh kita. Jika terjadi didaerah mata, tentu akan membuat mata menjadi membengkak.

Reaksi alergi terhadap obat. Reaksi alergi dengan beberapa jenis obat tertentu akan membuat kulit menjadi seperti lebab dan bintik bintik merah yang juga akan mempengaruhi bentuk mata sehingga mata menjadi membengkak.

Polusi pada lingkungan tempat tinggal. Polusi akan membuat mata mudah teriritasi sehingga mata menjadi membengkak karena reaksi inflamasi.



Cara Mengobati Mata Bengkak 

Beberapa cara yang bisa sobat lakukan sebagai cara mengobati mata bengkak agar dapat kembali nrmal seperti semula diantaranya antara lain:

Dengan Mengompres

Cara paling mudah untuk mengatasi mata bengkak adalah dengan mengompresnya menggunakan air dingin. hal ini bisa dilakukan dengan cara merendam handuk kecil ke dalam air dingin kemudian dikompreskan di mata atau dengan mengompresnya menggunakan kantung plastik yang diisi dengan es batu.

Memakai Mentimun

Apakah biasanya sobat melihat seseorang yang sedang memakai masker wajah kemudian pada matanya ditutupi dengan mentimun? Hal itu dilakukan untuk mengurangi bengkak pada mata. Caranya adalah dengan mendinginkan irisan mentimun di dalam lemari es selama kurang lebih 10 menit, setelah itu tempelkan mentimun ke mata.

Baca juga: Cara Termudah Menghilangkan Mata Panda atau Kantung Mata

Memakai Teh celup

Sediakan teh celup kemudiann seduh dengan air panas. Angkat teh celup tersebut lalu diamkan sebentar hingga menjadi hangat. Tempelkan pada mata yang bengkak dan tutup dengan kain selama 5-10 menit.

Memakai Kentang

Selain dengan menggunakan mentimun, kentang juga bisa digunakan untuk mengatasi mata bengkak. Caranya, kupas kentang dan cuci bersih, dan biarkan mongering. Setelah itu parut kentang. Parutan kentang lalu dibungkus dengan menggunakan kain kemudian kompreskan pada mata.

Memakai Obat tetes mata

Sobat bisa mengurangi bengak pada mata dengan menggunakan obat tetes mata. Obat tetes mata sudah banyak dijual di berbagai apotek. Pastikan untuk membeli obat tetes mata yang sudah terpercaya. Gunakan obat ini sesuai dengan petunjuk penggunaan yang ada di dalam brosur kemasan.

Memakai Krim

Apabila dengan menggunakan cara alami di atas belum membuahkan hasil maka bisa dicoba dengan menggunakan krim anti peradangan atau krim yang mengandung kafein. Krim ini akan membnatu mengecilkan pembuluh darah di bawah mata sehingga mengurangi pembengkakan. Oleskan krim tersebut di kulit bawah mata.

Hindari konsumsi garam

Sebaiknya hindari konsumsi makanan yang mengandung tinggi garam. Karena makanan tinggi garam mengandung natrium yang menyebabkan peningkatan retensi air yang menyebabkan mata menjadi lebih bengkak. Namun ternayata garam dapat digunakan untuk mengurangi bengkak melalui pengobatan dari luar. Caranya campur setengah sendok teh garam dengan seperempat liter air. Kemudian celupakn kapas ke dalam larutan garam dan komprekan pada mata.
Sobat, apabila semua cara yang telah dilakukan di atas tidak membuahkan hasil maka sebaiknya sobat memeriksakan diri ke dokter untuk segera mendapatkan pertolongan yang tepat.

Baca juga:


1. Cara Memanjangkan Bulu Mata dengan Alami dan Mudah

2. Cara Menghilangkan Kerutan Wajah Secara Mudah dan Cepat

  Itu tadi beberapa cara mengobati mata bengkak yang wajib sobat coba. Jangan lupa share ya kalau dirasa bermanfaat. Selamat mencoba, terimakasi sudah berkunjung.

Friday, February 27, 2015

Cara Mempercepat Kuota Internet Bundling Simpati



Cara mempercepat internet telkomsel bundling 3 bulan. Sobat menggunakan paket telkomsel flash dari simpati yang 3 bulan? Paket bundling 3 bulan pada telkomsel ini di bagi menjadi 3. Yaitu paket 3 bulan 1,8 Gb 15 ribu, paket 3 bulan 4,5 Gb 50 ribu dan paket 15 Gb 99 ribu. Untuk ketiga paket ini dapat digunakan tiap bulannya pada paket 15 ribu sobat akan mendapatkan 600 MB per bulan, paket 50 ribu sobat akan mendapatkan 1,5 GB perbulan dan untuk paket 99 ribu sobat akan mendapatkan 5 GB per bulan.

Masalahnya setelah bulan pertama habis, bagaimana caranya? apa kita harus menunggu untuk dapat mengaktifkan atau mempercepat paket atau memanggil paket bundling kartu simpati untuk bulan yang akan datang. Sobat tidak perlu bingung, dan tidak perlu menunggu bulan depan datang agar paket internet bisa digunakan kembali.

Cara Mempercepat atau Memanggil kuota Telkomsel Bulan Depan

Untuk sobat yang menggunakan paket bundling 3 bulan, tidak perlu menunggu lama jika paket bulan pertama sobat sudah habis sebelum masa aktif paket habis atau paket internet sobat habis sebelum satu bulan.

Berikut ini adalah tata cara mempercepat atau memanggil kuota bulan depan pada telkomsel simpati bundling 3 bulan.



  • Langkah pertama ketik bundling [spasi] data2 setelah itu kirim ke 3636
  • Setelah itu tunggu sms balasan dari telkomsel yang berisi Anda akan berlangganan paket Rp. 0 untuk 500 MB Flash + 1 GB data 3G/30 hari. Jika setuju balas FLASH [spasi] YA kirim ke 3636. Kurang lebih seperti ini nanti balasan dari telkomsel yang akan sobat dapatkan.

cara mempercepat internet simpati

  • Setelah mendapatkan balasan seperti diatas balas dengan mengetik FLASH [spasi] YA kirim ke 3636
  • Setelah mereplay dengan mengetik FLASH [spasi] YA, sobat akan mendapatkan balasan seperti berikut ini.
cara mempercepat internet simpati


  • Setelah mendapatkan balasan seperti diatas, sobat sudah dapat menikmati paket internet dari simpati tanpa harus menunggu bulan depan.

Itu tadi tips cara mempercepat internet simpati tanpa harus menunggu kedatangan kuota internet bulan depan. Baca juga tips tips tentang kecantikan di sini info seputar kecantikan


Selamat mencoba


Wednesday, February 25, 2015

Cara Tepat Mengobati Gondongan Secara Mudah

Cara mengobati gondongan secara mudah tanpa obat kimia. Gondongan merupakan salah satu penyakit yang dikenal oleh masyarakat luas sejak dulu kala. Penyakit yang bahasa medisnya disebut dengan parotitis atau mumps ini disebabkan oleh virus yang menyerang kelenjar ludah (kelenjar parotis) dan menyebabkan pembengkakan. Kelenjar parotis terletak di antara telinga dan rahang. Sehingga seorang yang menderita gondongan akan terlihat adanya pembengkakan di daerah atas leher dan bawah pipi. Penyakit ini cenderung banyak menyerang anak – anak usia 2 – 12 tahun. Namun tidak menutup kemungkinan bahwa orang di atas usia tersebut juga bisa terserang gondongan. Pada orang dewasa infeksi pada kelenjar parotis juga bisa menyerang bagian tubuh lain seperti system syaraf pusat, payudara, pancreas, prostat, dan skrotum.

cara mengobati gondongan

Penyebab Penyakit Gondongan

Gondongan disebabkan karena adanya infeksi virus, yaitu Paramyxovirus, yang menyerang kelenjar ludah. Gondongan dapat menular melalui percikan air ludah penderita, misalnya melalui bersin, percikan ludah ketika berbicara, ciuman, dan batuk. Seperti pada penyakit akibat virus yang lain, penyakit gondongan dapat timbul ketika daya tahan tubuh seseorang menurun.

Tanda dan Gejala Penyakit Gondongan

Awal virus menyerang penderita tidak merasakan tanda dan gejala apapun. Namun setelah 2 hingga 3 minggu akan muncul tanda dan gejala gondongan. Tanda seseorang terserang gondongan bisa dideteksi oleh orang awam, diantaranya adalah:

  • Sakit kepala
  • Demam
  • Nyeri pada rahang bagian belakang
  • Rahang terasa kaku
  • Nyeri saat mengunyah dan menelan
  • Timbul bengkak di daerah atas leher sampai sekitar rahang, bisa terjadi di salah satu sisi leher (kanan atau kiri) maupun di keduanya sekaligus.


Cara Mengobati Gondongan

Sebenarnya gondongan dapat sembuh dengan sendirinya. Pengobatan dilakukan untuk menjaga daya tahan tubuh si penderita dengan mengurangi rasa demam yang dialami. Karena gondongan menyebabkan penderita merasa sakit ketika mengunyah dan menelan makanan maka sebaiknya seorang yang sedang mengalami gondongan diberikan makanan lunak yang mudah ditelan. Penderita cukup beristirahat selama terdapat demam dan pembengkakan. Pemberian obat pereda nyeri seperti parasetamol atau aspirin boleh diberikan apabila diperlukan. Namun jangan diberikan kepada anak – anak karena akan berisiko mengalami sindrom Reye. Sindrom reye adalah penyakit yang mempengaruhi semua organ tubuh, dan yang paling mematikan hati dan otak.

Sebaiknya penderita gondongan menghindari jenis makanan atau minuman yang asam agar tidak memperparah rasa perih yang dirasakan. Mengompres dengan menggunakan air hangat atau air dingin bisa dilakukan untuk mengurangi rasa nyeri. Penderita gondongan dianjurkan untuk banyak minum air putih. Penderita gondongan yang berusia di atas 12 tahun sebaiknya diberikan gamma globulin sekitar 20 cc untuk melindungi diri dari terjadinya peradangan pada testis. Pemberian hydrocortisone dapat digunakan untuk membantu mengurangi terjadinya peradangan yang sangat hebat.

Ada juga ramuan tradisional yang dapat digunakan untuk membantu mempercepat penyembuhan gondongan. Ramuan ini terdiri dari 5 gram adas, 10 gram kencur, 20 gram kunyit, 10 gram temu ireng, 20 gram temulawak, dan 10 gram tapak dara. Pertama – tama cuci sampai bersih semua bahan. Rebus ke dalam air dengan takaran sebanyak 3 gelas air. Biarkan hingga mendidih dan air tersisa setengah dari volume semula. Kemudian saring dan minum air ramuan tersebut pada pagi dan malam hari. Bisa juga ditambahkan dengan madu murni untuk menambah rasa.

Pencegahan Gondongan

Gondongan bisa dicegah dengan memberikan imunisasi atau vaksinasi MMR. Pemberian imunisasi dilakukan pada saat usia 12 bulan, kemudian dilanjutkan pada saat usia 4 tahun. Vaksinasi juga bisa diberikan kepada pria yang sebelumnya belum pernah menderita gondongan saat masih kecil. Jauhkan penderita gondongan dari orang sehat. Jika terpaksa maka sebaiknya ketika berinteraksi dengan orang lain, penderita gondongan hendaknya menggunakan masker untuk menghindari cipratan droplet (air ludah) kepada orang yang sehat.

Itu tadi beberapa cara mengobati gondongan yang bisa sobat coba sendiri di rumah.

Info lain yang wajib sobat baca:

1. Cara Mengobati Sakit Tenggorokan Secara Alami dan Aman


Selamat mencoba, semoga lekas sembuh.

Sunday, February 22, 2015

Cara Mudah Merawat Rambut Rebonding Agar Tahan Lama

Cara merawat rambut rebonding agar lurus tahan lama. Mempunyai rambut yang lurus memang dambaan setiap orang. Sehingga tidak heran banyak sekali yang memilih jalan rebonding ataupun smoothing untuk mendapatkan rambut yang lurus.

Rebonding ataupuun smoothing ini dapat memberikan efek lurus secaracepat dan mudah untuk rambut sobat. Tidak peduli seberapa kribonya rambut sobat. Namun metode pelurusan dengan rebonding atau smoothing ini juga dapat dengan mudah sekali menghilang dan kembali pada tipe semula rambut sobat jika sobat salah dalam melakukan perawatan.

cara merawat rambut rebondingJika sobat melakukan teknik pelurusan rambut dengan cara di smoothing, ada beberapa langkah mudah yang bisa sobat lakukan untuk menjaga agar rambut smoothing sobat dapat bertahan untuk kurun waktu yang cukup lama. Penasaran bagaimana prosesnya, bisa sobat baca di cara mudah merawat rambut smoothing agar tahan lama.

Untuk sobat yang memilih metode pelurusan rambut dengan cara rebonding, ada beberapa tips cara merawat rambut rebondding agar tetap tahan lama. Metode perawatannya sebenarnya tidaklah begitu jauh berbeda. Langsung saja simak yuk.

Cara Merawat Rambut Rebonding Agar Tahan Lama

Berikut ini beberapa tips cara merawat rambut rebonding agar tetap lurus dan tahan lama:

Hindari rambut terkena air secara langsung

Hindari agar rambut tidak terkena air secara langsung setidaknya 3 hari setelah sobat melakukan rebonding. Hal ini untuk menghindari agar obat pelurus rambut tidak hilang saat rambut terkena air.

Jangan mewarnai rambut

Hindari pewarnaan pada rambut sobat. Pemberian warna pada rambut seusai rambut dilakukan rebonding akan membuat rambut semakin rapuh dan kering.


Gunakan konditioner

Setelah 3 hari, keramaslah secara rutin. Perhatikan kandungan pada shampoo. Hindari shampoo yang mengandung bahan amonia atau alkohol. Selalu gunakan konditioner seusai keramas agar rambut semakin lembut.

Hindari mengikat rambut

Hindari mengikat rambut terlalu kuat dan terlalu lama. Mengikat rambut yang terlalu kuat akan menyebabkan rambut bergelombang karena bekas ikatan.

Hindari penggunaan hair dryer
Hindari dalam menggunakan hair dryer untuk mengeringkan rambut. Hair dryer maupun alat hair styling yang lain akan membuat rambut menjadi semakin mengering, hal ini tentu saja akan membuat rambut menjadi lebih rusak lagi.

Gunakan vitamin dan masker rambut

Usahakan untuk menggunakan vitamin rambut dan masker rambut setidaknya seminggun sekali. Hal ini akan menjaga kesehatan rambut dan juga membantu menutrsi rambut.

Makan makanan yang cukup gizi

Konsumsi makanan yang bergizi agar nutrisi untuk rambut tercukupi. Jika rambut cukup ternutrisi pertumbuhan rambut akan sehat dan juga indah

Gunakan lidah buaya

Lidah buaya akan membantu menyehatkan rambut. Kandungan mineral pada lidah buaya sangat bagus untuk menjaga kesehatan rambut. Lidah buaya juga bermmanfaat untuk mengatasi kulit kering secara alami, bagaimana caranya baca yuk cara mengatasi kulit kering secara alami dan mudah

Lakukan pemotongan pada rambut yang rusak

Setelah rebonding, ujung rambut akan banyak yang mengering dan pecah - pecah atau bercabang. Sobat perlu melakukan pemotongan pada daerah rambut yang bercabang. Hal ini untuk mencegah agar kerusakan tidak semakin rusak.

Itu tadi beberapa tips cara merawat rambut rebonding yang bisa sobat lakukan agar rambut rebonding sobat tetap awet lurus dan tahan lama. Jangan lupa di share ya kalu dirasa info ini bermanfaat.

Info menarik lainnya yang wajib juga sobat baca:



Selamat mencoba.

Monday, February 16, 2015

Kenali Penyebab dan Gejala Penyakit Ginjal

Gejala penyakit ginjal yang paling sering terjadi. Ginjal merupakan salah satu organ vital dalam tubuh manusia. Ginjal berfungsi sebagai organ ekskresi yang menyaring kotoran (terutama urea) dari darah dan membuangnya bersama air dalam bentuk urin. Pada orang yang normal, di badannya terdapat dua buah organ ginjal yang terletak pada belakang perut, di bagian kiri dan kanan tulang belakang.

Jika ginjal mengalami kerusakan maka fungsinya untuk menyaring kotoran menjadi terganggu. Kerusakan pada ginjal dapat terjadi secara akut maupun kronis. Penyakit ginjal akut akan terjadi secara tiba – tiba, berbeda dengan penyakit ginjal kronis, ginjal akan kehilangan fungsinya secara bertahap. Kerusakan pada ginjal terjadi karena beberapa penyebab. Seperti penyakit yang lainnya, kerusakan pada ginjal bisa dikenali tanda dan gejalanya.

Untuk mengetahui secara lengkap hal - hal apa saja yang menjadi faktor penyebab terjadinya penyakit ginjal ini, dapat sobat baca selengkapnya di penyebab sakit ginjal yang harus dihindari.

gejala penyakit ginjal


Tentang bagaimana ciri dari penyakit ginjal ini semua akan kita kupas secara tuntas. Berikut ulasannya.

Gejala Penyakit Ginjal Awal

Beberapa hal yang bisa sobat kenali tentang awal mula munculnya penyakit ginjal ini antara lain:

Timbul rasa gatal berlebih dan ruam pada kulit

Rasa gatal pada kulit diakibatkan karena racun yang seharusnya dikeluarkan lewat air seni menjadi tertahan di dalam tubuh. Racun yang tidak busa dikeluarkan tersebut akan memicu gatal pada kulit. Tentunya kulit juga mempunyai fungsi untuk mengeluarkan racun dalam tubuh, namun fungsinya tidak sebagus dengan fungsi ginjal. Hanya sedikit racun yang bisa dikeluarkan melalui kulit. Rasa gatal ini akan menyebabkan ruam apabila terus menerus digaruk. Biasanya rasa gatal berlebih akan dibarengi dengan pembengkakan pada bagian tangan, pergelangan tangan, pergelangan kaki, dan lain sebagainya.



Anemia 

Anemia bisa terjadi pada saat awal perjalanan penyakit ginjal. Penyebab anemia adalah karena menurunnya sel darah merah sehingga konsentrasi hemoglobin yang rendah. Ketika ginjal bermasalah, terjadi penumpukan racun dan cairan yang berlebihan. Hal tersebut mengganggu fungsi ginjal yang menghasilkan hormon eritropoietin yang membantu pembentukan sel darah merah. Akibatnya hormon eritropoietin yang dihasilkan sedikit sehingga sel darah merah yang dibentuk pun sedikit, maka terjadilah anemia.

Baca juga: Cara Mengatasi Anemia Mudah Tanpa Obat

Sering mengalami nyeri dada dan sesak napas

Hal ini diakibatkan adanya peradangan pada selaput pembungkus jantung. Terdapat 2 penyebab pasien penyakit ginjal sering mengalami sesak napas, yang pertama adalah karena cairan yang berlebih akibat tidak berfungsinya ginjal sehingga cairan menutup saluran paru. Yang kedua, karena anemia yang menyebabkan tubuh kekurangan oksigen. Pada umumnya pasien akan mengalami susah tidur karena sesak napas dan perut terasa kembung terus menerus.

Tubuh kedinginan

Anemia dapat menyebabkan tubuh merasa kedinginan. Pasien penyakit ginjal sebagian menyatakan bahwa tubuhnya merasa kedinginan ketika terbangun pada saat malam hari.

Kepala pusing sehingga sulit konsentrasi

Kepala pusing sering terjadi pada seorang yang menderita anemia karena asupan oksigen ke otak menjadi berkurang dan mengakibatkan hilangnya konsentrasi seseorang.

Baca juga: Cara Mengatasi Sakit Kepala Alami Tanpa Obat

Sakit di area pinggang

Seorang yang mempunyai masalah dengan ginjalnya sering kali merasakan nyeri di area pinggang. Nyeri pinggang ini berbeda dengan nyeri yang biasa timbul karena kelelahan atau pegal – pegal. Ciri sakit pinggang karena penyakit ginjal adalah rasa sakit yang tiba – tiba, dan dalam keadaan berat akan terasa sakit sekali. Sakit timbul pada bagian belakang samping, dibawah tulanh punggung, perut bagian bawah, lipatan paha dan daerah kemaluan. Terkadang disertai dengan rasa mual dan muntah.

Nyeri ketika buang air kecil

Selain rasa sakit pada pinggang, gejala umum yang timbul karena sakit ginjal adalah rasa nyeri ketika buang air kecil. Air seni yang dikeluarkan hanya sedikit dan terasa seperti masih ada air seni yang harus dikeluarkan namun tidak bisa dikeluarkan. Biasanya pada malam hari menjadi sering terbangun dari tidur untuk buang air kecil. Warna air seni menjadi lebih pekat. Pada kasus yang sudah akut air seni yang keluar disertai dengan darah.

Bau mulut

Seorang yang menderita penyakit ginjal biasanya mengalami bau mulut yang tidak sedap. Hal ini dikarenakan banyaknya limbah yang seharusnya dikeluarkan lewat air seni namun tertahan di dalam tubuh sehingga mengakibatkan bau mulut. Gejala bau mulut memang bukan serta merta sebagai gejala penyakit ginjal, harus disertai dengan gejala pendukung yang lain.

Bengkak pada beberapa bagian tubuh

Gejala penyakit ginjal lainnya adalah bengkak pada tubuh. Bengkak disebabkan karena cairan yang seharusnya dikeluarkan lewat ginjal menjadi tertimbun di dalam tubuh. Pembengkakan biasanya terjadi pada muka, lengan, pergelangan kaki, kaki, pergelangan tangan, tangan.

Sering pegal pada kaki

Pada penderita gagal ginjal kronik terjadi gangguan pada system syaraf berupa rasa pegal yang sering terjadi pada kaki. Penderita juga sering mengalami rasa kesemutan terutama pada telapak kakinya.

Bagi sobat yang belum mengalami gejala di atas sebaiknya tetap menjaga kesehatan ginjal dengan cara konsumsi makanan bergizi, rajin berolahraga, minum air putih 8 gelas sehari, jauhi alkohol dan rokok serta kurangi konsumsi antibiotik yang berlebihan. Sayangi ginjal sebelum hal yang tidak diinginkan terjadi.

Baca juga:

1. Bahaya Merokok yang Mematikanmu
2. Bahaya Mien Instan dan Tips Aman Makan Mie Instan

Jaga ginjalmu, cintai hidupmu. Keep healthy, please share ya, biar makin banyak yang tahu. Satu share dari sobat sangat bermanfaat bagi orang-orang disekitar sobat yang ikut membaca.

Sunday, February 15, 2015

Asuhan Keperawatan pada Pasien Menopause

A. Pengertian Menopause

Menopause adalah masa yang bermula dari akhir masa reproduksi sampai awal masa senium , yaitu antara 40-65 thn ( 45-55 ). Bila terjadi dibawah 40 thn disebut klimaterium prekoks. Terbagi atas pramenepouse , mulai ada keluhan klimakterik),  masa menepouse sampai ( 3-5 )th setelah menepouse
( Arif mansjoer, 2007 )

Masa senium merupakan masa tercapainya keadaan keseimbangan hormonal yang baru, sehingga tidak ada lagi gangguan vegetatif maupun psikis.
(Hanifa Wiknjosastro,2007) 

Menopause adalah titik dimana menstruasi berhenti. Usia  rata-rata menopause ialah 51,4 tetapi 10% wanita berhenti menstruasi pada usia 40 dan 5% tidak berhenti menstruasi sampai usia 60. Menopause bedah terjadi akibat histerektomi bilateral.
(Bobak, 2005)

Menopause (klimakterik  atau “ perubahan kehidupan”) digambarkan sebagai penghentian fisiologis haid berhubungan dengan kegagalan fungsi ovarium, selama fungsi reproduktif menurun dan berakhir.
(Suzanne C smeltzer, 2002)
Kesimpulan :
Menopause adalah suatu proses fisiologis pada wanita yang ditandai dengan berhentinya menstruasi, biasanya terjadi pada usia 40 tahun yang bermula dari akhir masa reproduksi sampai awal masa senium.


B. Fisiologis  Menopause

Menopause adalah fenomena patologis tetapi merupakan bagian normal dari proses penuaan dan maturasi.  Menstruasi berhenti dan karena ovarium tidak lagi aktif, organ-organ reproduktif menjadi mengecil. Tidak ada lagi ovum yang matur; karenanya, tidak ada lagi hormon ovarium (estrogen) yang dihasilkan. (Menopause artifisial dapat terjadi lebih dini bila ovarium diangkat secara bedah atau mengalami kerusakan akibat radiasi.). Selain perubahan dalam sistem reproduktif yang mengurangi kadar estrogen, perubahan multi aspek juga terjadi diseluruh tubuh wanita. Perubahan ini termasuk neuroendokrinologis, biokimia dan perubahan metabolik yang berkaitan dengan penuaan.
(Suzanne C smeltzer, 2002) 

Menepouse terjadi pada wanita sewaktu ovariumnya tidak lagi berespon terhadap LH dan FSH dengan membentuk ekstrogen dan progesteron. Menopause biasanya terjadi antara usia 40 dan 50, dan dapat berlangsung selama 8-10 tahun. Selama proses monopouse yang panjang tersebut, terjadi perubahan-perubahan daur haid yang pada akhirnya berhenti.

Gejala-gejala monopouse disebabkan oleh tidak adanya ekstrogen. Gejala-gejala dapat berupa kemerahan pada kulit, ( host flushes ), sensasi dispnu ( sulit bernafas ), kelelahan, dan kadnag-kadang iritabilitas atau mudah emosional. Terjadi atrofi dan kekeringan vagina yang dapat menyebabkan hubungan kelamin terasa nyeri. Penurunan masa tulang dapat menimbulkan osteoporosis dan kulit menjadi kering. Etiologi dan mekanisme fisiologis pasti yang mendasari masih belum jelas. Sebagai respon terhadap penurunan fluktuatif konsentrasi estradiol, pusat termogulasi di dalam hipotalamus memicu vasodilatasi kulit dan berkeringat disertai meningkatnya suhu kulit sampai sebanyak 5°C.

Perlindungan ekstrogen terhadap penyakit arteri koroner  lenyap dan fungsi kognitif dapat berkurang. Karena banyaknya perubahan yang terjadi pada tubuh setelah ekstrogen berkurang.
(Corwin, 2009) 

Klimakterium mengacu pada periode kehidupan seorang wanita saat ia berpindah dari tahap reproduksi ketahap tidak reproduktif, disertai regresi fungsi ovarium.
(Bobak,2005)



C. Manifestasi Klinis Menopause

1. Gejala menopause:

a. Ketidakseimbangan vasomotor
Ketidaksetabilan vasomotor merupakan gangguan yang paling umum pada klimakterium. Wanita mengalami fase dilatasi dan konstriksi yang berubah-ubah, seperti warna kemerahan akibat panas ( flashes ) dan keringat malam . Kemerahan akibat panas merupakan sensasi  rasa hangat yang muncul tiba-tiba dengan durasi dan intesitas yang berfariasi dikepala,leher dan dada. Kemerahan ringan tak mengganggu aktivitas sehari-hari. Kemerahan moderat menyebabkan rasa tidak nyaman disertai peningkatan suhu yang dapat diukur dan pengeluaran keringat. Kemerahan berat menimbulkan rasa yang tidak nyaman disertai peningkatan suhu yang dapat diukur dan pengeluaran keringat.kemerahan berat menimbulkan rasa tidak nyaman yang ekstrim dan mengganggu aktivitas sehari-hari.

Kemerahan akibat panas dapat berlanjut selama beberapa bulan atau tahun. Beberapa faktor dapat mempresipitasi suatu episod, meliputi  ruangan yang hangat atau padat,konsumsi alkohol, minuman panas,makanan berbumbu, dan dekat kesumber panas.

Keringat malam merupakan bentuk lain ketidakstabilan vasomotor yang dialami oleh banyak wanita. Tidur terganggu setiap malam karena penutup tempat tidur dan linen menjadi basah. Banyak wanita mengeluh tidak mampu kembali tidur. Terapi penggantian estrogen (Ekstrogen replacement therapy [ERT]) direkomendasikan untuk meredakan gejala.

b. Gangguan Emosi
Perubahan mood, iritabilitas, ansietas dan depresi sering kali dihubungkan dengan perimenopause. Wanita secara emosional merasa lebih labil, gugup atau gelisah. Wanita sering kali menghubungkan perubahan mood serta iritabilitas klimakterium denngan perasaan yang mereka alami selama dan segera setelah hamil. Namun, proses biokomia yang mendasari variasi respon emosi pada masa klimakterium tidak diketahui.

Stres kehidupan setengah baya dapat memperburuk menopause. Menghadapi anak remaja, membantu orang tua yang lanjut umur, menjadi janda atau bercerai, dan berduka karena teman atau keluarga sakit atau menjelang ajal adalah beberapa bentuk stres yang meningkatkan masalah resiko emosional yang serius.
Kemampuan untuk mengatasi setiap stres melibatkan sekurang-kurangnya tiga faktor: persepsi individu atau pemahaman terhadap kejadian, sistem pendukung serta mekanisme koping. Dengan demikian perawat harus mengkaji seberapa banyak informasi tentang klimakterium yang dimiliki wanita tersebut , persepsinya tentang pengalaman pengalaman stres, siapa yang diandalkan untuk tempat bergantung dan meminta bantuan serta jenis-jenis ketrampilan kopingnya.

Pesan budaya juga mempengaruhi status emosi selama perimenopause. Banyak wanita mempersepsikan ketidakmampuan untuk mengandung sebagai suatu kenilaian yang bermakna. Orang lain melihat menopause sebagai langkah pertama untuk masuk keusia tua dan menghubungkannya dengan hilangnya kecantikan. Budaya barat menghargai masa muda dan kecantikan fisik, sementara orangtua menderita akibat kehilangan status, fungsi, serta peran. Wanita  yang mempersepsikan menopause sebagai waktu kehilangan  mungkin akan mengalami depresi.

Untuk wanita lain, menopause bukanlah suatu kehilangan, tetapi suatu kebebasan dari rasa takut terhadap menstruasi yang merepotkan dan rasa tidak nyaman akibat kontrasepsi. Terlepas dari pesan budaya yang kuat bahwa masa muda dihargai melebihi usia, wanita yang menghargai dirinya sendiri akan menyesuaikan diri dengan baik terhadap keadaan menopause. Rasa letih dan nyeri kepala adalah masalah umum lain, yang dialami selama menopause. Penyebab tidak diketahui

2. Gejala Pasca Menopause

a. Atrofi Genetalia dan Perubahan Seksualitas
Seiring dengan penurunan kadar estrogen, epitel  vagina menipis dan pH vagina meningkat sehingga timbul kekeringan, rasa terbakar, iritasi dan dispareunia. Pada wanita, penyusutan uterus, vulva dan bagian distal uretra menimbulkan gejala yang mengganggu meliputi; sering berkemih, disuria, stres inkontinensia.
Dispareunia (hubungan seksual yang menimbulkan rasa nyeri) terjadi karena vagina menjadi lebih kecil, dinding vagina menjadi lebih tipis dan lebih kering. Hubungan seksual dapat menyebabkan perdarahan pascacoitus dan wanita mungkin mengelak melakukan hubungan seksual.

Sering berkemih terjadi kadang karena bagian distal uretra, yang berasal dari bakal embrio yang sama dengan organ reproduksi, menyusut. Zat pengiritasi memiliki akses yang lebih mudah untuk masuk kedalam saluran kemih pada uretra yang lebih pendek sehingga individu lebih sering berkemih dan mengalami sistisis.

b. Osteoporosis
Osteoporosis adalah penurunan massa tulang sering peningkatan umur , yang dihubungkan dengan peningkatan kerentanan fraktur. Tetesan pasca menopause dalam kadar ekstrogen menyebabkan tulang yang tua lebih cepat rapuh daripada tulang baru yang dibentuk. Hal ini menyebabkan tulang secara perlahan menjadi tipis.

 Ekstrogen diperlukan untuk mengubah vitamin D menjadi kalsitonin yang esensial dalam absorpsi kalsium oleh usus halus. Penurunan absorpsi kalsium , juga penipisan tulang , membuat wanita pascamenopause beresiko mengalami masalah yang berhubungan dengan osteoporosis .

c. Penyakit jantung koroner
Walaupun penyakit jantung koroner merupakan penyebab utama kematian pada wanita di Amerika , penelitian yang dirancang dengan baik dalam sekala besar belum dilakukan pada wanita.

Wanita pasca menopause beresiko penderita penyakit arteri koroner karena wanita mengalami penurunan kadar  kolesterol lipoprotein densitas tinggi (hight-density lipoprotein [HDL] ) dalam serum sekaligus peningktan kadar lipoprotein densitas rendah ( low-density lipoprotein [LDL] ). Terapi penggantian estrogen ( estrogen replacement therapy ( ERTI ) memperlambat proses ini
(Bobak, 2005)

D. Fokus Pengkajian Menopause

Pengkajian yang dilaksanakan pada pasien dengan gangguan masa klimakterium selain pengkajian secara umum juga dilakukan pengkajian khusus yang ada hubungannya dengan gangguan masa klimakterium yang meliputi :

1. Haid
a. Menarche
Makin dini menarche timbul, makin lama menopause terjadi, begitu pula sebaliknya
b. Dismenore
Banyak wanita yang merasakan kesehatan lebih baik setelah menopause dibandingkan sebelumnya.

2. Riwayat penyakit dan pembedahan
Menopause artifisial dapat terjadi lebih dini bila ovarium diangkat secara bedah atau mengalami kerusakan akibat radiasi.

3. Riwayat obstetri
a. Kehamilan
b. Abortus
c. Pemakaian obat kontrasepsi

4. Riwayat perkawinan

5. Kebiasaan hidup sehari-hari
a. Istirahat
b. Pola kegiatan
c. Diet

6. Penyakit yang pernah diderita

7. Pengetahuan pasien dan keluarga tentang:
a. masalah yang sedang dialami,
b. informasi yang diketahui pasien tentang menopause,
c. persepsi tentang pengalaman stres,
d. siapa yang dapat diandalkan untuk tempat bergantung dan meminta bantuan,
e. jenis ketrampilan koping pasien.

8. Keluhan-keluhan yang sedang dialami

Baca juga : Diagnosa Keperawatan Gangguan Rasa Nyaman Nyeri

Selamat belajar


Saturday, February 14, 2015

Penyebab Sakit Ginjal yang Harus Dihindari

Penyebab sakit ginjal yang wajib sobat ketahui agar terhindar dari penyakit yang satu ini. Ginjal merupakan organ vital yang sangat besar sekali pengaruhnya untuk tubuh kita. Banyak sekali fungsi ginjal di dalam tubuh kita. Diantaranya yaitu menjaga keseimbangan cairan dengan memproduksi dan mengeluarkan urine, menjaga keseimbangan asam basa, membentuk sel darah merah.

Mengingat begitu besar fungsi ginjal untuk tubuh kita, sudah pasti kita harus menjaga organ yang satu ini. Karena kebiasaan kita yang kurang baik ginjal dapat mengalami kerusakan. Setelah mengalami kerusakan, ginjal tidak akan mampu melaksanakan tugasnya dengan baik shingga memerlukan bantuan yang biasa disebut hemodialisa atau cuci darah.

penyebab sakit ginjal11

Penyebab Sakit Ginjal

Penyakit ginjal, pada umumnya akan terjadi karena kebiasaan pola hidup kita yang kurang sehat. Beberapa hal yang dapat mempengaruhi terjadinya penyakit ginjal ada beberapa hal, disini akan kita kupas semua untuk sobat.

Faktor Penyebab Penyakit Ginjal

Pada kasus gagal ginjal akut, fungsi ginjal akan menurun dengan cepat. Penyebabnya diantaranya aalah berkurangnya aliran darah ke ginjal, dehidrasi akut, asupan cairan yang buruk, penggunaan obat diuretic yang memicu pengeluaran cairan secara berlebihan, serta aliran darah dari dan menuju ginjal yang abnormal karena penyumbatan arteri atau vena ginjal. Penyebab lain dari terjadinya penyakit ginjal adalah:

Konsumsi obat jangka panjang

Obat bisa menyembuhkan penyakit namun konsumsi dalam jangka panjang dapat merusak kerja ginjal. Obat anti inflamasi nonsteroid seperti ibuprofen dan naproxen yang dikonsumis dalam jangka panjang menyebabkan peradangan ginjal. Beberapa obat antibiotic seperti aminoglikosida juga akan memperberat kerja ginjal.



Peradangan pada glomerulus

Glomerulus adalah bagian ginjal yang berfungsi untuk menyaring berbagai zat yang elewati ginjal. Apabila terjadi peradangan maka fungsinya menjadi terganggu.

Kerusakan pada otot

Adanya kerusakan otot dan serat otot dalam tubuh dapat menyumbat system penyaringan ginjal. Hal tersebut terjadi karena trauma, luka parah atau luka bakar. Penggunaan obat untuk kolesterol tinggi juga dapat menyebabkan keadaan ini.

Kebiasaan hidup tidak sehat

Kebiasaan terlalu sering minum minuman suplemen ataupun minuman bersoda dan berpebgawet buatan, tanpa diimbangi dengan minum air putih yang cukup akan menyebabkan ginjal kewalahan dalam menetralisir racun. Glomerulus akan rusak dan lama kelamaan akan terjadi gagal ginjal.


Diabetes


Penyakit diabetes milirus lama kelamaan akan menyebabkan gagal ginjal jika kadar gula tidak terkendali. Dimana darah menjadi kental ssehingga glomerulus akan kewalahan dalam menyariing darah. Bagaimana cara mengontrol diabetes, baca yuk cara mengatasi diabetes alami tanpa obat.

Konsumsi obat diet yang berlebih

Kebanyakan obat diet akan membuat pemakainya sering kencing. Hal ini karena efek samping obat yang memaksa ginjal untuk mengeluarkan air dalam jumlah yang banyak. Hal ini akan membuat tubuh kekurangan cairan dan lama kelamaan ginjal akan rusak.

Itulah tadi beberapa penyebab penyakit ginjal yang harus sobat ketahui dan juga sebisa mungkin sobat hindari. Satu - satunya jalan agar ginjal yang rusak dapat tetap melakukan tugasnya dengan baik yaitu dengan bantuan hemodialisa. Atau jika sobat tidak suka melakukan hemodialisa, sobat dapat memilih untuk transplantasi ginjal yang biayanya sampai ratusan juta.

Baca juga:

Kenali Penyebab dan Gejala Penyakit Ginjal

Hem dapat membayangkan bukan betapa mahalnya arti sebuah kesehatan. Maka dari itu sayangi tubuhmu.

Friday, February 13, 2015

Cara Tercepat Menghilangkan Tahi Lalat Secara Alami

Cara menghilangkan tahi lalat secara alami dan mudah. Siapa yang tidak mengenal tahi lalat? Bagi orang tahi lalat biasanya dapat mengganggu dan ada pula yang berpendapat bahwa tahi lalat dapat mempermanis penampilan, tergantung dimana letaknya. Tahi lalat bisa berbentuk bulat, lonjong, asimetris dan permukaannya ada yang menonjol bulat, timbul tidak rata, rata dengan kulit atau ada pula yang ditumbuhi rambut. Sedangkan untuk warnanya, tahi lalat biasanya berwarna coklat sampai kehitaman.

Tidak semua orang menyukai keberadaan tahi lalat. Oleh karena itu banyak orang yang berkeinginan untuk menghilangkan tahi lalatnya. Banyak cara yang dilakukan untuk menghilangkannya, mulai dari operasi kecil, laser, hingga berbagai macam cara tradisional. Bagi seseorang yang tidak ingin banyak mengeluarkan uang, ada cara praktis yang bisa diterapkan untuk menghilangkan tahi lalat. Sebelum mengetahuinya, ketahuilah terlebih dahulu apa penyebab timbulnya tahi lalat di tubuh.

cara menghilangkan tahi lalat11

Cara Menghilangkan Tahi Lalat Hidup

Timbulnya tahi Lalat
Setiap orang pasti mempunyai tahi lalat. Hanya saja besar dan bentuknya berbeda – beda. Setiap orang rata – rata mempunyai tahi lalat sejumlah 10 -30 biji. Tahi lalat bisa timbul pada usia berapa saja, mulai dari bayi hingga usia 20 tahunan. Seiring dengan perjalanan waktu tahi lalat yang dimiliki seseorang bisa bertambah besar. Ada pula tahi lalat yang terbentuk sejak masih berada dalam kandungan yand disebut dengan congenital melanonev.

Tahi lalat muncul karena perkembangan abnormal sel – sel pigmen (melanosit) yang berada jauh di dalam lapasian bawah kulit. Seorang yang sering berjemur di bawah sinar matahari cenderung mempunyai tahi lalat yang banyak. Timbulnya tahi lalat disebabkan oleh faktor keturunan atau karena bekas luka atau kerawat yang kemudian tumbuh berubah menjadi tahi lalat.

Cara Menghilangkan Tahi lalat secara Alami dan Cepat

Beberapa Cara yang bisa sobat coba untuk menghilangkan tahi lalat secara alami diantaranya:

Menggunakan bawang putih

Bawang putih yang biasa digunakan sebagai bumbu rempah penyedap masakan di Indonesia ternyata bisa juga dimanfaatkan untuk menghilangkan tahi lalat yang tumbuh di kulit sobat. Bawang putih ini mengandung sulfur yang dapat menghilangkan tahi lalat. Caranya adalah haluskan bawang putih kemudian tempelkan bawang putih yang sudah halus di atas tahi lalat. Agar bawang putih tidak meluber ke kulit normal lainnya, maka tutupi tahi lalat yang sudah dibubuhi bawang putih dengan plester. Diamkan selama semalaman. Lakukan secara rutin hingga tahi lalat menghilang.

Menggunakan getah bunga kamboja

Siapa yang tidak mengenal tanaman kamboja? Tanaman yang sudah menjamur di Indonesia ini biasanya dijadikan tanaman hias di halaman rumah dan juga kerap kali dijumpai di area pemakanan. Tanaman yang mempunyai bau khas pada bunganya ini ternyata bisa dimanfaatkan getah tanamannya sebagai penghilang tahi lalat. Getah tanaman kamboja mengandung senyawa sejenis karet, triterpenoid amyrin, lupeol, kautscuk yang dapat menghilangkan tahi lalat. Caranya, oleskan getah bunga kamboja pada kapas, kemudian letakkan pada tahi lalat yang ingin dihilangkan. Diamkan hingga kering. Namun perlu hati – hati dalam menggunakannya, jangan sampai terkena kulit normal. Getah bunga kamboja yang bersifat keras dapat melukai kulit normal di sekitar tahi lalat,




Menggunakan cuka apel

Cuka apel sudah banyak dikenal orang berfungsi untuk menjaga kesehatan dari dalam. Cuka apel juga bisa membantu menghilangkan tahi lalat yang ada di tubuh sebagai obat luar. Cukup siapkan semangkuk air panas lalu tuangkan 2 sendok makan cuka apel ke dalamnya dan aduk. Rendamlah kapas di dalam larutan tersebut. Kompreskan kapas pada tahi lalat selama 30 menit. Setelah itu bilas dengan air dingin atau kompres dengan es batu. Lakukan secara rutin setiap hari. Cuka apel ini juga bisa digunakan untuk menghilangkan burket. Mau tahu cara selengkapnya, baca yuk cara menghilangkan burket secara alami dan mudah.

Menggunakan kapur sirih dan sabun colek

Campuran kedua bahan ini dinilai lumayan ampuh oleh masyarakat untuk menghilangkan tahi lalat. Caranya, campurkan sabun colek dengan kapur sirih secukupnya. Tambahkan sedikit air, campur merata namun jangan sampai encer. Oleskan pada permukaan tahi lalat, jangan sampai terkena kulit normal. Jika terasa perih berarti campuran bahan tersebut berhasil. Diamkan sampai rasa perih menghilang. Setelah menghilang kemudian basuh dengan air. Setelah pemakaian mungkin tahi lalat menjadi membesar dan luka seperti mengeluarkan nanah. Hal itu berarti ramuannya sudah mulai bekerja. Jangan menggaruk atau memplester luka tersebut. Biarkan sampai kering kurang lebih selama 2 hari tergantung reaksi yang terjadi pada masing – masing individu. Jika sudah kering, tahi lalat akan mengelupas dan akan hilang dengan sendirinya.

Menggunakan nanas

Selain dikonsumsi sebagai buah segar, nanas juga dapat dimanfaatkan untuk menghilangkan tahi lalat. Haluskan buah nanas secukupnya saja kemudian gosokkan pada tahi lalat. Lakukan secara rutin.

Menggunakan kembang kol

Kembang kol merupakan sayur yang biasa dimasak, seperti membuat sayur sop. Sishkan sedikit kembang kol yang sobat punya untuk membantu menghilangkan tahi lalat. Haluskan kembang kol tanpa menambahkan air ke dalamnya hingga membentuk jus. Oleskan pada tahi lalat dan diamkan hingga kering. Setelah itu bilas dengan air bersih. Lakukan rutin sebanyak 5 – 10 kali dalam seminggu.

Menggunakan madu atau minyak kastor

Cara penggunaannya cukup mudah. Cukup oleskan madu atau minyak kastor pada tahi lalat. Lakukan secara teratur setiap hari sampai terdapat perubahan.

Jeruk nipis dan delima

Campuran jeruk nipis dan delima dapat diterapkan jika tahi lalat tumbuh di wajah. Pilihlah buah delima yang telah ranum. Haluskan buah delima tersebut dan campurkan dengan perasan jeruk nipis. Gunakan sebagai masker dan diamkan semalan.

Nah itu tadi beberapa cara menghilangkan tahi lalat dengan menggunakan bahan-bahan alami yang bisa sobat dapatkan di  sekitar rumah.

Info menarik yang wajib sobat baca:

1. Cara Tercepat Memutihkan Selangkangan

2. Cara Mudah Merawat Rambut Smoothing Agar Tahan Lama
Selamat mencoba.

Tuesday, February 10, 2015

Penggunaan Alat Bantu Jalan dan Indikasinya

A. Alat Bantu Jalan

Alat bantu jalan  yaitu alat yang di gunakan untuk membantu klien supaya dapat berjalan dan bergerak,
(suratun dkk,2008)

Alat bantu jalan merupakan sebuah alat yang dipergunakan untuk memudahkan klien dalam berjalan agar terhindar dari resiko cidera dan juga menurunkan ketergantungan pada orang lain

Alat bantu jalan pasien adalah alat bantu jalan yang digunakan pada penderita/pasien yang mengalami penurunan kekuatan otot dan patah tulang pada anggota gerak bawah serta gangguan keseimbangan.
(kozier barbara dkk, 2009)

B. Macam-Macam Alat Bantu

1. Tongkat

penggunaan alat bantu


Tongkat adalah  alat yang ringan, dapat dipindahkan, setinggi pinggang dan terbuat dari kayu atau logam.

a. Tipe tongkat:
  • Tongkat standar yang berbentuk lurus, tongkat standar mempunyai panjang 91 cm. 
  • Tongkat kaki tiga 
  • Tongkat kaki empat.
(kozier barbara dkk, 2009)

b. Persyaratan tongkat meliputi:
  • Ujung tongkat yang mengenai lantai diberi karet setebal 3,75 cm untuk memberi stabilitas optimal pada klien.
  • Ukuran tongkat setinggi pangkal paha
  • Siku klien dapat defleksi (pembelokan) diatas tongkat kira-kira 25-300 

(suratun dkk,2008)

c. Tujuan mobilisasi
  • Mempertahankan tonus otot
  • Meningkatkan peristaltik usus sehingga mencegah obstipasi
  • Memperlancar peredaran darah
  • Mempertahankan fungsi tubuh
  • Mengembalikan pada aktivitas semula

(suratun dkk,2008)

d. Tekhnik berjalan dengan tongkat:
  • Cuci tangan untuk mengurangi transmisi organisme
  • Jelaskan prosedur dan tujuan dilakukan tindakan tersebut pada klien
  • Gunakan tongkat pada sisi tubuh klien yang terkuat
  • Jelaskan pada klien untuk memegang tongkat dengan tangan yang sehat
  • Klien mulai melangkah dengan kaki yang terlemah, bergerak maju dengan tongkat, sehingga berat badan klien terbagi antaratongkat dan kaki yang terkuat
  • Kaki yang terkuat maju melangkah setelah tongkat, sehingga kaki terlemah dan berat badan klien disokong oleh tongkat dan kaki terkuat.
  • Berjalanlah disisi bagian tungkai klien yang lemah. Klen kemungkinan jatuh ke arah bagian tungkai yang lemah tersebut.
  • Ajak klien berjalan selama waktu atau jarak yang telah ditetapkan dalam rencana keperawatan.
  • Jika klien kehilangan keseimbangan atau kekuatannya dan tidak segera pulih, masukkan tangan anda keketiak klien, dan ambil jarak berdiri yang luas untuk mendapatkan dasar tumpuan yang baik. Sandarkan klien pada pinggul  andasampai tiba bantuan, atau rendahkan badan andadan turunkan klien secara perlahan ke lantai
  • Dokumentasikan kemajuan klien.

(kozier barbara dkk, 2009)

2. Kruk

penggunaan alat bantu


Kruk yaitu tongkat atau alat bantu untuk berjalan, biasanya digunakan secara berpasangan yang di ciptakan untuk mengatur keseimbangan pada saat akan berjalan.
(suratun dkk,2008)

a. Indikasi penggunaan kruk
  • Pasca amputasi kaki
  • Hemiparese
  • Paraparese
  • Fraktur pada ekstremitas bawah
  • Terpasang gibs
  • Pasca pemasangan gibs

(suratun dkk,2008)

b. Kontra Indikasi
  • Penderita demam dengan suhu tubuh lebih dari 37o C.
  • Penderita dalam keadaan bedrest.

c. Manfaat Penggunaan Kruk
  • Memelihara dan mengembalikan fungsi otot.
  • Mencegah kelainan bentuk, seperti kaki menjadi bengkok.
  • Memelihara dan meningkatkan kekuatan otot.
  • Mencegah komplikasi, seperti otot mengecil dan kekakuan sendi. 

(suratun dkk,2008) 


d. Hal-hal yang harus diperhatikan dalam menggunakan kruk
  • Perawat atau keluarga harus memperhatikan ketika klien akan menggunakan kruk.
  • Monitor klien saat memeriksa penggunaan kruk dan observasi untuk beberapa saat sampai problem hilang.
  • Perhatikan kondisi klien saat mulai berjalan.
  • Sebelum digunakan, cek dahulu kruk untuk persiapan.
  • Perhatikan lingkungan sekitar.

(suratun dkk,2008)

e. Tujuan Penggunaan Kruk
  • Meningkatkan kekuatan otot,
  • pergerakan sendi dan kemampuan mobilisasi
  •  Menurunkan resiko komplikasi dari mobilisasi
  • Menurunkan ketergantungan pasien dan orang lain
  • Meningkatkan rasa percaya diri klien

(suratun dkk,2008)

f. Fungsi Kruk
  •  Sebagai alat bantu berjalan.
  • Mengatur atau memberi keseimbangan waktu berjalan.
  • Membantu menyokong sebagian berat badan klien

g. Tekhnik penggunaan kruk
  • Pastikan panjang kruk sudah tepat
  • Bantu klien mengambil posisi segitiga, posisi dasar berdiri menggunakan kruk sebelum mulai berjalan.
  • Ajarkan klien tentang salah satu dari empat cara berjalan dengan kruk
  • Perubahan empat titik atau cara berjalan empat titik memberi kestabilan pada klien, tetapi  memerlukan panahanan berat badan pada kedua tungkai. Masing-masing tungkai digerakkan secara bergantian dengan masing-masing kruk, sehingga sepanjang waktu terdapat tiga titikdukungan pada lantai
  • Perubahan tiga titik atau cara berjalan tiga titik mengharuskan klien menahan semua beratbadan pada satu kaki. Berat badan dibebankan pada kaki yang sehat, kemudian pada kedua krukdan selanjutnya urutan tersebut diulang. Kaki yang sakit tidak menyentuh lantai selama fase dini berjalan tiga titik. Secara bertahap klien menyentuh lantai dan semua beban berat badan bertumpu pada 
  • Cara berjalan dua titik memerlukan sedikitnya pembebanan berat badan sebagian pada masing-masing kaki. Kruk sebelah kiri dan kaki kanan  maju bersama-sama. Kruk sebelah kanan dan kaki kiri maju bersama-sama.
  • Cara jalan mengayun  ke kruk ( swing to gait), klien yang mengalami paralisi tungkai dan pinggul dapat menggunakan cara jalan mengayun ini. Penggunaan cara ini dalam jangka waktu yang lama dapat mengakibatkan atrofi otot yang tidak terpakai. Minta klien untuk menggerakkan kedua kruk kedepan  secara bersamaan.pindahkan berat badan kelengan dan mengayun melewati kruk.
  • Cara jalan mengayun melewati kruk ( swing throughgait)
  • Cara jalan ini sangat memerlukan ketrampilan,kekuatan dan koordinasi klien. Minta klien untuk menggerakkan kedua kruk kedepan secara bersamaan. Pindahkan berat  badan ke lengan dan mengayun melewati kruk.
  • Ajarkan klien menaiki dan menuruni tangga

Naik:
  • Lakukan posisi tiga titik
  • Bebankan berat badan pada kruk
  • Julurkan tungkai yang tidak sakit antara kruk dan anak tangga
  • Pindahkan beban berat badan dari kruk ketungkai yang tidak sakit 
  • Luruskan kedua kruk dengan kaki yang tidak sakit diatas anak tangga 

Turun:
  • Bebankan berat badan pada kaki yang tidak sakit 
  •  Letakkan kruk pada anak tangga dan mulai memindahkan berat badan pada kruk, gerakkan kaki yang sakit kedepan 
  • Luruskan kaki yang tidak sakit pada anak tangga dengan kruk 
  • Ajarkan klien tentang cara duduk di kursi dancara beranjakdari kursi.

Duduk:
  • Klien diposisi tengah depan kursi dengan aspek posterior kaki menyentuh kursi
  • Klien memegang kedua kruk dengan tangan berlawanan dengan tungkai yang sakit. Jika kedua tungkai sakit kruk ditahan dan pegang pada tangan klien yang lebih kuat
  • Klien meraih tangan kursi dengan tangan yang lain dan merendahkan tubuh kekursi

Bangun:
  • Lakukan tiga langkah di atas dalam urutan sebaliknya.
  •  Cuci tangan
  • Catat cara berjalan dan   prosedur yang diajarkan serta kemampuan klien untuk melakukan cara berjalan dalam catatan perawat.

(suratun dkk,2008)

3. Kursi Roda 

penggunaan alat bantu1
Ada dua tipe kursi roda yaitu kursi roda manual dan listrik. Kursi roda listrik merupakan kursi roda yang digerakkan dengan motor listrik biasanya digunakan untuk perjalanan jauh bagi penderita cacat atau bagi penderita cacat ganda sehingga tidak mampu untuk menjalankan sendiri kursi roda, untuk menjalankan kursi roda mereka cukup dengan menggunakan tuas seperti joystick untuk menjalankan maju, mengubah arah kursi roda belok kiri atau belok kanan dan untuk mengerem jalannya kursi roda.

Biasanya kursi roda listrik dilengkapi dengan alat untuk mengecas/mengisi ulang aki/baterainya yang dapat terus dimasukkan dalam stop kontak dirumah/bangunan yang dikunjungi.

Kursi roda  manual memiliki bentuk lipat atau rangka kaku.  kursi roda digerakkan dengan tangan si penderita cacat, merupakan kursi roda yang biasa digunakan untuk semua kegiatan. Kursi roda manual dapat dioperasikan dengan bantuan orang lain maupun oleh penggunanya sendiri. Kursi roda seperti ini tidak dapat dioperasikan oleh penderita cacat yang mempunyai kecacatan ditangan
(wikipedia.com)


a. Hal-hal yang harus diperhatikan:
  • Tentukan ukuran tubuh klien
  • Tentukan kemampuan klien intuk mengikuti perintah
  • Kekuatan otot dan pergerakan sendi klien, 
  • Adanya paralisis.  

(kozier barbara dkk,2009)

b. Indikasi penggunaan kursi roda:
  • Paraplegia
  • Tidak dapat berjalan atau tirah baring
  • Pada pelaksanaan prosedur tindakan, misal klien akan foto rontgen
  • Pasca amputasi kedua kaki
(suratun dkk,2008)

c. Penatalaksanaan:
  • Cuci tangan untuk mengurangi transmisi organisme
  • Jelaskan prosedur pelaksanaan
  • Rendahkan posisi tempat tidur pada posisi terendah sehinggaa kaki klien dapat menyentuh lantai. Kunci semua roda tempat tidur
  • Letakkan kursi roda sejajar dan sedekat mungkin dengan tempat tidur. Kunci semua roda dari kursi roda. Bantu  klien pada posisi duduk di tepi tempat tidur
  • Kaji adanya hipotensi ssebelum memindahkan klien dari tempat tidur
  • Ketika klien turun dari tempat tidur, perawat harus berdiri tepat dihadapannya dan klien meletakkan tangannya dipundak perawat. Selanjutnya, perawat meletakkan tangannya dipinggang klien.
  • Sementara klien mendorong badannya keposisi berdiri, perawat membantu mengangkat bagian atas tubuh klien.
  • Klien dibiarkan berdiri selama beberapa detik untuk memastikan tidak adanya pusing 
  • Perawat tetap berdiri menghadap klien lalu memutar tubuh klien sehingga membelakangi kursi  roda. Setelah itu, perawat memajukan salah satu kakinya dan memegang kedua lutut untuk menjaga keseimbangan, kemudian membantu klien untuk duduk di kursi roda.
(suratun dkk,2008)

4. Walker Kruk

penggunaan alat bantu2

Walker ditujukan bagi klien  yang membutuhkan lebih banyak bantuan  dari yang bisa diberikan oleh tongkat. Tipe standar walker terbuat dari alumunium yang telah dihaluskan. Walker mempunyai empat kaki dengan ujung dilapisi karet dan pegangan tangan yang dilapisi plastik. Walker standar membutuhkan kekuatan parsial pada kedua tangan dan pergelanga tangan; ekstensor siku yang  kuat, dan depresor bahu yang kuat pula. Selainitu klien juga harus mampu menahan setengahberat badan pada kedua tungkai. Walkker dengan empat roda atau walker beroda tidak perlu diangkat ketika hendak bergerak, namun walker jenis ini kurang stabil dibandingkan dengan walker jenis standar. Beberapa jenis walker beroda mempunyai tempat duduk pada bagian belakang sehingga klien dapat duduk untuk istirahat jika diinginkan.

Walker jenis lain mempunyai dua ujung karet dan dua roda. Klien memiringkan walker,mengangkat ujung karet sementara rodanya tetap di permukaan tanah, kemudian mendorong walker tersebut kearah depan.

Perawat mungkin harus menyesuaikan tinggi walker sehingga penyangga tangan berada dibawah pinggang klien dan siku klien agak fleksi. Walker yang terlalu rendah dapat menyebabkan klien membungkuk, sementara yang terlalu tinggi dapat membuat klien tidak dapat meluruskan lengannya.

Cara penggunaan walker kruk
a. Ketika klien membutuhkan bantuan maksimal.
  • Gerakkan walker kedepan  kira-kira 15cm sementara berat badan bertumpu pada kedua tungkai
  • Kemudian gerakkan kaki kanan hingga mendekakti walker sementara berat badan dibebankan pada tungkai kiri dan kedua tangan.
  • Selanjutnya, gerakkan kaki kiri hingga mendekati kaki kanan sementara berat badan bertumpu pada tungkai kanan dan kedua lengan.

b. Jika salah satu tungkai klien lemah
  • Gerakkan tungkai yang lemah kedepan secara bersamaan sekitar 15 cm (6 inchi) sementara berat badan bertumpu pada tungkai yang kuat
  • Kemudian, gerakkan tungkai yang lebih kuat ke depan sementara beratbadan bertumpu pada tungkai lemah dan kedua lengan.



BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Mobilisasi merupakan kebutuhan manusia untuk melakukan aktivitas karena aktivitas dilakukan secara bebas dari satu tempat ke tempat yang lain.
Alat bantu merupakan sebuah alat yang digunakan untuk memudahkan klien berjalan agar menurunkan ketergantungan pada orang lain.
B. Saran
Setelah dilakukan seminar ini hendaknya mahasiswa dan masyarakat mengetaui dan menggunakan alat bantu disesuaikan dengan indikasi dan kontra indikasi dari alat  tersebut.

Baca juga: Kenali Penyebab dan Gejala Penyakit Ginjal

DAFTAR PUSTAKA


Suratun dkk. Klien Gangguan Sistem Muskuloskeletal. 2008. EGC. Jakarta
Barbara, Kozier dkk. Buku Ajar Praktik Keperawatan Klinis Kozier & ERB, Edisi 5. 2009. EGC. Jakarta

Sunday, February 8, 2015

Cara Tercepat Memutihkan Selangkangan

Cara memutihkan selangkangan. Bagi wanita tampil cantik merupakan hal yang suatu kebutuhan. Untuk mendapatkannya banyak cara yang dilakukan oleh wanita, berbagai macam perawatan tubuh pun dilakukan. Namun kebanyakan wanita hanya memperhatikan penampilan luarnya saja yang bisa dilihat oleh orang. Tanpa mereka sadari perawatan tubuh yang tidak terlihat dari luar pun perlu diperhatikan. Tidak enak kan jika wajah cantik, kulit putih bersih tapi ternyata daerah – daerah yang tersembunyi seperti selangkangan berwarna hitam? Walaupun tersembunyi dan tidak dilihat oleh orang lain sebaiknya daerah ini juga dirawat. Bukan demi kecantikan tubuh saja, namun juga untuk menjaga kebersihan dan kesehatannya juga.

cara memutihkan selangkangan

Penyebab Selangkangan Hitam

Kulit yang berada di daerah lipatan tubuh memang sering tampak berwarna hitam, seperti di ketiak, kulit siku, kulit lutut, dan selangkangan. Ada banyak hal yang menyebabkan area kulit di lipatan tubuh berwarna hitam, diantaranya karena:

Sering terkena gesekan
Hal ini sering terjadi di selangkangan karena seringnya penggunaan celana yang ketat.

Akibat proses pencukuran
Pencukuran rambut yang dilakukan di area kemaluan, termasuk di area pangkal paha menggunakan pisau cukur menyebabkan kulit selangkangan menghitam. Karena kulit tersebut sensitif maka hendaknya sobat berhati – hati dalam mencukur area ini.

Kondisi yang lembab
Kondisi area selangkangan yang lembab menyebabkan penghitaman kulit. Kondisi yang lembab tersebut akan memicu rasa gatal di kulit, apabila rasa gatal tersebut digaruk atau digosok – gosok akan menimbulkan iritasi dan menyebabkan selangkangan menjadi gelap.

Karena jamur
Adanya jamur yang terdapat di sekitar kulit selangkangan akibat kurang menjaga kebersihan dan area selangkangan yang dibiarkan basah. Jamur ini menyebabkan rasa gatal yang apabila digaruk akan menimbulkan noda hitam.

Karena kegemukan
Seorang yang menderita obesitas dengan paha yang besar akan menyebabkan sering terjadinya gesekan pada kulit paha sehingga mengakibatkan selangkangan menghitam.

Karena kencing manis
Adanya resistensi insulin pada lipatan paha akan menyebabkan warna daerah tersebut menjadi lebih gelap.

Pengaruh hormonal
Pengaruh hormonal dapat mempengaruhi warna di lipatan paha, misalnya terjadi gangguan hormonal seperti gangguan kelenjar tiroid. Namun hal ini jarang terjadi.

Pengaruh usia
Seiring bertambahnya usia pigmen tumbuh menjadi bertambah. Tidak terkecuali pada pigmen di daerah selangkangan.

Akibat Hiperpigmentasi Post Inflamasi (HPI)
Hiperpigmentasi Post Inflamasi merupakan kondisi kelainan pigmen kulit yang disebabkan oleh peradangan akut maupun kronik. Pigmen menjadi meningkat sehingga menyebabkan daerah selangkangan berubah warna.


Cara Tradisional Memutihkan Selangkangan

Beberapa bahan alami yang bisa sobat gunakan untuk memutihkan selangkangan secara alami antara lain:

Menggunakan mentimun

Mentimun biasa digunakan wanita sebagai masker wajah. Namun selain untuk wajah, buah yang banyak mengandung antioksidan ini juga dapat digunakan untuk memutihkan selangkangan. Caranya adalah dengan memarut mentimun, lalu usapkan parutan di kulit selangkangan. Diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air. Lakukan hal ini 3 kali seminggu.

Menggunakan jeruk nipis dan kapur sirih

Siapa yang tidak mengetahui manfaat jeruk nipis? Banyak wanita yang pasti mengetahui manfaat jeruk nipis sebagai pencerah wajah yang alami. Jeruk nipis ini juga ampuh untuk memutihkan kulit selangkangan. Bagaimana caranya? Cukup campurkan air jeruk nipis dengan kapur sirih secukupnya. Oleskan di area kulit selangkangan sobat. Lakukan setiap kali selesai mandi. Diamkan beberapa saat kemudian bersihkan.

Menggunakan minyak kelapa asli dan kulit jeruk

Jika sobat mempunyai usai memakan jeruk, sebaiknya kulitnya jangan dibuang. Manfaatkan sebagai pemutih kulit selangkangan sobat yang menghitam. Namun sobat juga harus menyediakan minyak kelapa asli (bukan yang digunakan untuk menggoreng). Caranya adalah dengan meneteskan minyak kelaoa pada kulit jeruk. Kemudian digosokkan pada kulit selangkangan. Diamkan selama 10 menit. lakukan secara teratur 2 kali seminggu.

Menggunakan bubuk kunyit, yoghurt, dan jeruk nipis

Daripada membeli krim pemutih yang belum terjamin keamanannya untuk daerah sensitif sobat, sobat bisa membuat krim pemutih sendiri di rumah. Sediakan bubuk kunyit, yoghurt dan jeruk nipis. Campurkan ketiga bahan tersebut hingga menjadi pasta seperti krim yang biasa dijual di pasaran. Setelah menjadi pasta, oleskan ke kuit selangkangan. Selain sebagai pemutih, krim pasta ini juga berfungsi sebagai antiseptik alami.

Menggunakan lemon 
Lemon ini mempunyai kadar antioksidan tinggi yang biasanya digunakan sebagai masker wajah. Caranya dengan mengoleskan potongan lemon pada kulit selangkangan. Lakukan secara lembut karena kulit selangkangan gampang mengalami iritasi. Diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air. Lakukan hal ini secara rutin.

Lemon ini juga bisa di gunakan untuk mencerahkan wajah secara alami, baca saja caranya di pemutih wajah alami dari bahan tradisional.

Menggunakan tawas

Tawas didapatkan dari alumina yang direaksikan dengan kalium sulfat. Tawas mempunyai berbagai macam manfaat. Selain digunakan sebagai perontok bulu, tawas bisa dimanfaatkan sebagai pemutih kulit, seperti kulit area selangkangan. Caranya adalah dengan merendam tawas dengan air hangat dan biarkan tawas larut dalam air. Setelah larut, oleskan air tawas pada area selangkangan sobat yang menghitam dengan menggunakan handuk lembut. Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang optimal.

Tawas ini juga bisa sobat manfaatkan untuk menghilangkan burket yang seringkali menyebabkan bau badan. Temukan caranya di cara menghilangkan burket secara alami dan mudah.

Mencegah Selangkangan Menghitam

Bergembiralah bagi sobat yang mempunyai selangkangan yang putih dan bersih. Tapi dengan mempunyai selangkangan yang putih bukan berarti kulit selangkangan sobat terhindar dari penghitaman. Seperti yang telah dijelaskan pada ulasan di atas, ada banyak hal yang membuat selangkangan menjadi hitam. Untuk itu sobat harus mengetahui bagaimana mencegah kulit selangkangan menghitam. Berikut tips yang bisa dibagikan:

  • Hindari menggunakan celana dan celana dalam yang terlalu ketat. Gesekan akibat penggunaan pakaian dalam yang katat menimbulkan iritasi pada kulit selangkangan. Hindari juga menggunakan pakaian yang terbuat dari bahan nilon dan spandek. Sebaiknya gunakan pakaian yang terbuat dari bahan katun dan linen.
  • Jaga kelembapan selangkangan, jangan biarkan area selangkangan basah terlalu lama atau menjadi lembab. Setelah selesai mandi pastikan agar lipatan paha kering. 
  • Sebisa mungkin hindari pemakaian krim pemutih. Sekarang banyak dijual krim pemutih yang diperuntukkan memutihkan kulit selangkangan. Jika sobat ingin mencoba memakai krim pemutih pastikan dahulu bahwa produk tersebut aman dan sudah mendapatkan izin resmi yang asli. Selain itu, sebelum mencobanya di lipatan paha, sebaiknya lakukan uji alergi terlebih dahulu terhadap krim tersebut, mengingat area lipatan paha merupakan kulit yang sensitif. 

Itu tadi beberapa tips cara memutihkan selangkangan yang menghitam karena berbagai penyebab. Selamat mencoba.

Beberapa info yang wajib sobat baca:

1. 20 Cara Memutihkan Ketiak Secara Alami dan Mudah




Jangan lupa di share ya, kalau dirasa bermanfaat.

Saturday, February 7, 2015

Cara Mudah Merawat Rambut Smoothing Agar Tahan Lama

Cara merawat rambut smoothing agar tetap awet dan l;urus tahan lama. Mempunyai rambut yang lurus dan juga indah merupakan dambaan setiap orang, terlebih buat wanita. Rambut yang lurus dan juga indah merupakan daya tarik tersendiri untuk sebagian besar orang. Hal ini membuat berbagai produk pelurus rambut  bermunculan, salah satunya adalah dengan cara di smoothing.

Di lihat dari arti bahasanya, smooth berarti halus atau lembut. Ini juga sama dengan rambut, rambut di haluskan atau dilembutkan sehingga tampak lurus.

Berbeda dengan rebonding, hasil pelurusan dari smoothing ini lebih lembut dan terkesan seperti alami. Agar hasil smoothing ini tetap awet dan lurusnyaa tahan lama, tentu memerlukan perawatan yang khusus. Ada beberapa cara merawat rambut smoothing agar tetap sehat dan lurus untuk waktu yang cukup lama. Semua bisa sobat temukan disini. Baca sampai selesai ya.

cara merawat rambut smoothing1

Cara Merawat Rambut Smoothing Secara Alami

Ada beberapa cara alami yang bisa sobat pilih untuk menjaga agar rambut smoothing sobat tetap lurus dalam kurun waktu yang cukup lama, diantaranya dengan melakukan beberapa cara mudah berikut ini:

Jangan langsung mencuci rambut

Setelah sobat melakukan smoothing padda rambut sobat, jangan langsung mencuci rambut sobat atau bahkan sekedar terkena air. Hal ini sobat lakukan setidaknya minimal selama 3 hari. Jika rambut sobat terkena air, hal ini akan membuat rambut menjadi kembali seperti bentuk semula karena efek obat akan menghilang sebelum meresap kerambut.

Gunakan masker rambut

Setelah 3 hari tidak keramas, sobat dapat mencuci rambut sobat pada hari ke empat. Pada tahap ini tambahakan penggunaan masker rambu tatau hair mask untuk menutrrisi rambut.

Hindari penggunaan hair dryer

Setelah keramas, hindari mengggunakan  pengering rambut atau hair dryer. Hair dryyer ini justru akan mebuat rambut menjadi kering, kusam dan bahkan patah. Gunakan handuk dengan mengusap dan menepuk secara perlahan pada rambut agak sisa air di rambut dapat meresap ke dallam handuk.


Lakukan trim pada rambut

Setidaknya dalam sebulan sekali, jika terdapat rambut yang rusak seperti patah, kering dan juga bercabang, lakukan pemotongan agar rambut yang rusak tidak semakin parah. Melakukan trim ini dapat sobat sesuaikan dengan kebutuhan sobat.

Hindari penggunaan sisir bergeliigi rapat

Gunakan sisir dengan gigi yang agak jarang. Sisir dengan gigi yang rapat apalagi sisir tersebut terbuat dari plastik, akan menimbulkan efek listrik statis. Hal ini dapat membuat rambur lebih kering, begelombang dan mudah patah.

Lakukan creambath atau spa pada rambut

Dengan melakukan creambath atau spa pada rambut, akan membantu menutrisi rambut sehingga rambut tetap sehat dan kuat. Lakukan setidaknya 1 kali dalam 2 minggu atau 1 bulan.

Hindari mengikat rambut terlalu kuat

Jangan mengikat rambut terlalu kuat, karena bekas ikatan tersebut dapat membuat rambut menjadi bergelombang.

Hindari terlalu sering mencatok rambut

Mencatok rambut akan menyebabkan rambut menjadi kering dan juga lebih mudah patah dan bercabang. Hindari terlalu sering mencatok rambut.

Itu tadi beberapa tips cara merawat rambut smoothing agar tetap lurus, sehat dan awet. Berminat untuk mencoba?

Baca juga:



Jangan lupa share ya.

Thursday, February 5, 2015

Cara Membuat Masker Alami Untuk Kecantikan Wajah dan Rambut

Cara membuat masker alami untuk perawatan kulit  wajah. Masker berbahan dasar dari buah aataupun bahan alami lainnya ini mempunyai manfaat yang cukup banyak. Mulai dari menghillangkan flek hitam bekas jerawa, mencerahkan wajah secara alami, menghaluskan wajah secara alami, mengencangkan wajah dan masih cukup banyak manfaat dari penggunaan masker alami ini.

Untuk sobat yang masih bingung tentang bagaimana cara membuat masker alami ini, sobat tidak perlu khawatir. Karena disini nanti akan di jelaskan tentang bagaimana cara membuat masker alami yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kulit dan masalah pada kulit sobat.

cara membuat masker wajah alami1

Cara Membuat Masker Wajah

Masker wajah dari bahan alami yang sering sekali dipergunakan karena manfaatnya yang ccukup besar untuk kulit diantaranya adalah bengkoang yang bermanfaat untuk mencerahkan wajah, mentimun, jeruk nipis, madu, beras, putih telur dan masih cukup banyakl bahan lain yang bisa dipergunakan untuk mendapatkan masker wajah yang cukup sehat untuk kulit kita.

Masker untuk mengatasi kulit wajah kering

Untuk sobat yang mempunyai masalah dengan jenis kulit ini, ada beberapa pilihan alternatif untuk mengatasi masalah kulit kering dengan menggunakan masker dari bahan alami ini. Bagaimana mengatasinya dengan menggunakan masker, yuk baca di cara mengatasi kulit kering secara alami dan mudah.

Masker untuk mengatasi jerawat

Untuk sobat yang bermasalah dengan yang namanya jerawat, ada juga masker yang dapat membantu sobat untuk menghilangkan jerawat yang membandel ini. Seperti apa masker yang digunakan untuk mengatasi wajah yang berjerawat, yuk baca di cara mengatasi jerawat midah murah dan aman.

Masker untuk menghilangkan bekas jerawat

Untuk sobat yang mempunyai bekas jerawat yang membandel, ada juga jenis masker yang bermanfaat untuk mengatasi bekas jerawat ini. Bagaimana cara membuat masker alami dan cara mengatasi bekas jerawat ini, yuk baca di cara menghilangkan bekas jerawat alami, mudah dan aman.

Ada juga masker yang digunakan untuk menghilangkan flek-flek hitam bekas jerawat yang seringkali muncul karena kebiasaan buruk sobat yang suka  memencet jerawat di wajah. Baca yuk cara alami dan tepat menghilangkan flek hitam bekas jerawat.

Masker untuk mengatasi kulit wajah berminyak

Wajah yang berminyak ini memang cukup mengganggu dan nyebelin. Soalnya wajah yang mempunyai kandungan minyak berlebih akan lebih mudah berjerawat. Selain itu, wajah berminyak juga akan menyebabkan wajah lebih sulit dirias karena make up akan lebih mudah luntur. Bagaimana cara membuat masker untuk kuliit wajah berminyak, semua bisa sobat temukan di cara mengatasi kulit wajah berminyak dan kusam dengan mudah.

Masker untuk mengatasi komedo

Untuk membuat masker yabg dapat menghilankan komedo, biasanya sering menggunakan masker wajah yang terbuat dari putih telur, jeruk nipis, lidah buaya, pepaya dan masihh banyak yang lain. Tentang cara membuat masker dan juga cara mengatasi komedo bisa sobat baca di cara mengatasi komedo di wajah dengan cepat.

Masker untuk menghaluskan kulit wajah

Ada juga lho masker yang bisa sobat gunakan untuk menghaluskan kulit wajah. Masker ini bisa berasal dari pisang, pepaya dan juga buah-buahan yang lain. Untuk mendapatkan masker yang bisa sobat gunakan untuk menghaluskan kulit wajah ini, cari info selengkapnya di cara alami menghaluskan kulit wajah secara cepat.

Masker untuk mencerahkan kulit wajah

Mempunyai kuit wajah yang cerah merona adalah dambaan setiap orang. Sobat dapat mendapatkannya dengan menggunakan bahan bahan alami yang ada di sekitar kita. Bagaimana caranya baca yuk di solusi alami dan tepat mencerahkan wajah kusam.

Cara Membuat Masker Rambut

Membuat masler selain untuk kecantikan dan kesehatan kulit wajah, ternya juga bisa digunakan untuk mengatasi berbagai permasalahn yang muncul di rambut sobat. Baca yuk sampai selesai.


Masker untuk memanjangkan rambut

Untuk sobat yang ingin mempunyai rambut panjang yang sehat, sobat bisa memilih menggunakan masker rambut ini. Bagaimanan cara memanjangkan rambut agar bagian bawahnya tidak bercabang, yuk baca di cara memanjangkan rambut dengan cepat.

Masker untuk rambut yang beruban di usia dini

Uban memang sesuatu hal yang pasti akan terjadi saat usia sudah mulai uzur. Namun apa yang terjadi jika uban ini malh muncul di usia yaang relatif lebih muda. Tentu hal ini akan cukup mengganggu bukan. Untuk mencegah maupun mengatasi masalh ini, sobat dapat menggunakan masker alami dari bahan - bahan tradisional. Temukan caranya di cara merawat dan mengatasi uban dengan mudah.

Masker untuk rambut botak

Rambut botak memang cukup mengganggu pada sebagian besar orang. Terlebih jika orang tersebut masih terbilang cukup muda. Kebotakan ini biasanya terjadi pada laki - laki, namun sebenarnya ada juga wanita yang mempunyai rambut botak. Pada wanita kebotakan biasanya tidak begitu terlihat karena rambut masih cukup panjang sehingga dapat menutupi kebotakan. Tentang bagaimana cara mengatasi kebotakan ini biisa sobat baca di 7 cara ampuh mengatasi kebotakan.

Masker untuk mengatasi masalah pada rambut

Untuk sobat yang mempunyai masalah pada rambut seperti rambut kering, bercabang, kusam, berketombe bisa juga sobat atasi dengan menggunakan masker. Temukan cara selengkapnya di cara alami merawat dan mengatasi masalah rambut.

Nah itu tadi beberapa tips cara membuat masker alami yang bisa sobat sesuaikan untuk kondisi dan juga kebutuhan sobat. Selamat mencoba.